Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Kota Payakumbuh melalui bidang Kesra, memberikan bantuan berupa Sembako kepada Masyarakat Payakumbuh, terutama yang mengalami dampak kesulitan ekonomi. Sembako ini diberikan oleh pengurus PKS di kantor DPD PKS Kota Payakumbuh, Ahad (13/3). 


Dalam sambutan Sekretaris DPD PKS Kota Payakumbuh Adek Fauzan menyampaikan, pemberian Sembako ini bisa membantu dan mensuport masyarakat akibat kesulitan ekonomi. "Ini merupakan bagian dari komitmen kita melayani rakyat," Ujarnya. 

Turut hadir dalam acara H. Suparman selalu ketua MPD PKS Payakumbuh juga menjelaskan, kegiatan ini adalah silaturahim antar pengurus PKS dan masyarakat. Dengan bersilaturahmi akan memperpanjang umur dan membuka rezeki. 


"PKS tidak hadir disaat pemilu saja. Tapi kami hadir setiap waktu di masyarakat. Semoga yang diberikan oleh pengurus ini bisa membantu masyarakat," Tegas H. Suparman. 

Kabid Kesra DPD PKS Kota Payakumbuh Sugiarno menyebutkan bantuan sembako ini berupa beras, minyak goreng, telur, susu, kedelai, teh, dan gula senilai 150 ribu, sebanyak 100 paket. Total bantuan yang diberikan senilai 15 Juta rupiah. 


"Sumber bantuan yang diberikan ini. Digalang dari kader PKS Payakumbuh dan diberikan untuk masyarakat yang membutuhkan," Kata Andi Taufik Bendahara PKS Payakumbuh.